Anda Memasuki Kawasan Zona Integritas
MAN 1 Kebumen

Menuju Wilayah Bebas Korupsi, Wilayah Bersih Melayani

Gaungkan Dakwah Islam Haflah Akhirussanah MAN 1 Kebumen Berjalan Khidmat
Gaungkan Dakwah Islam Haflah Akhirussanah MAN 1 Kebumen Berjalan Khidmat

 Umum

 Adinila Budiyadi

Kebumen- Kegiatan Akhirusanah Asrama Al Kautsar MAN 1 Kebumen merupakan kegiatan puncak pembelajaran pada kurikulum Asrama MAN 1 Kebumen, berlangsung setiap tahun sebelum memasuki bulan suci Ramadan, yaitu pada bulan sya’ban, untuk tahun ini tepatnya dilaksankan pada 18 Maret 2023.

“Kita menyajikan kegiatan Akhirussanah dengan semarak, menjadi hari yang sangat istimewa sebagai penghargaan kepada peserta didik MAN 1 Kebumen yang mau belajar sekaligus mengkaji ilmu agama secara khusus melalui jalur Asrama, di tengah gempuran zaman yang semakin banyak tantangan.” Tutur Wachid Adib selaku Kepala MAN 1 Kebumen.

Haflah Akhirussanah khotmil Quran wal kutub Asrama Al Kautsar MAN 1 Kebumen berlangsung khidmat dengan menghadirkan toko-tokoh masyarakat, seperti perwakilan kepala SMP maupun MTs, kepala desa Gemeksekti, Karangsari Bumirejo, KOMITE MAN 1 Kebumen, serta orang tua atau wali santri Asrama Al Kautsar.

“Kami mengundang tokoh Masyarakat, tokoh Kemenag, Kepala desa sekitar MAN 1 Kebumen, Kepala MTs/ SMP yang sudah lama menjalin hubungan silaturahmi dengan MAN 1 Kebumen serta tidak ketinggalan orang tua dari santri Asrama, untuk mendukung jalannya kegiatan puncak tahunan ini.” Disampaikan oleh Khanifan selaku wakil kepala bidang hubungan Masyarakat.

Disampaikan oleh ketua panitia, Ahmad Muzaini, Lc bahwasanya Prosesi kegiatan akhirusanah diisi dengan haflah khotmil Quran binadzor dan bil ghoib, haflah kitab imrithi, aqidatul awam dan presentasi kitab Al Miftah Lil Ulum.

Acara dilanjutkan dengan mauidatul khasanah yang diisi oleh Bambang Sucipto sebagai pembicara, dia adalah alumni MAN 1 Kebumen tahun 1983 yang pernah menjabat sebagai kepala kantor kementerian Agama Kabupaten Kebumen, Banyumas dan Purworejo, dalam ceramahnya disampaiakan Tamatan Madrasah insyaallah setelah lulus jadi apa pun bisa di Masyarakat.

“Santri adalah generasi penerus, jika ilmu agamanya mantep, insaallah ilmu umumnya atau dunianya juga akan terjamin. Untuk wali santri harus dimantapkan tujuannya menyekolahkan anak di Madrasah yaitu agar mereka menjadi anak solih, solihah, pinter dan bener. Madrasah adalah solusinya.” Pungkas Bambang Sucipto.

Generasi muda adalah pondasi kokohnya Islam, melalui kegiatan khotmil Quran wal kutub memberikan warna dan semangat baru bagi santri, sehingga harapannya akhirussanah yang dilakukan setiap tahun memberikan ghiroh untuk menjadikan santri semakin mantap dalam mengkaji ilmu Agama dan menjadikan suri tauladan bagi siswa lain agar memiliki semangat untuk terus ngaji. Tutur Masrukhin. (lan)